Manulife Menunjuk Phil Witherington Sebagai CEO Baru BERITA AKURAT DARI SELURUH DUNIA
ILUSTRASI. Manulife./pho KONTAN/Carolus Agus Waluyo/07/01/2022.
Sumber: Reuters | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID – Manulife Financial mengumumkan pada hari Senin (18/11) bahwa Phil Witherington, yang merupakan orang dalam perusahaan, akan menggantikan Roy Gori sebagai CEO.
Sekaligus menandai perubahan kepemimpinan di perusahaan asuransi jiwa terbesar di Kanada setelah lebih dari tujuh tahun.
Gori, yang menjabat sebagai CEO Manulife sejak 2017, akan pensiun dari jabatannya efektif pada 8 Mei 2025.
Baca Juga: CEO Manulife Roy Gori Akan Pensiun pada Mei 2025
Namun, ia akan tetap berperan sebagai penasihat setelah pensiun hingga 31 Agustus 2025 untuk mendukung proses transisi.
Witherington, yang telah menjadi bagian dari tim kepemimpinan eksekutif perusahaan sejak 2017, saat ini menjabat sebagai CEO untuk bisnis Manulife di Asia.
Sebelumnya, ia menjabat sebagai Chief Financial Officer (CFO) Manulife selama lima tahun.
“Sebagai CFO kami dan kini CEO untuk segmen Asia, Witherington telah konsisten menunjukkan kemampuan untuk menghadapi kompleksitas, memenuhi komitmen, dan mendorong perubahan,” kata Don Lindsay, Ketua Dewan Manulife.
Dengan lebih dari 25 tahun pengalaman di industri asuransi dan layanan keuangan global, Witherington menghabiskan satu dekade pertama karirnya di perusahaan akuntansi besar KPMG.
Baca Juga: Manulife Indonesia Luncurkan Manulife ID untuk Sederhanakan Pengelolaan Polis
Ia juga pernah bekerja di bank HSBC yang berbasis di London dan perusahaan asuransi AIA yang berbasis di Hong Kong selama beberapa tahun.
Manulife mengalahkan ekspektasi laba kuartal ketiga bulan ini, didorong oleh kinerja yang kuat di bisnis Asia dan manajemen kekayaan.
Tinggalkan Balasan